Strategi Cerdas Mengelola Keuangan Keluarga Untuk Masa Depan Lebih Baik

 Bicara soal keluarga bukan hanya sekadar soal mendidik dan membesarkan anak, tetapi bicara keluarga adalah  bagaimana meningkatkan kualitas keluarga. Salah satu yang bisa di lakukan adalah sejak dini mengajarkan soal pentingnya keuangan keluarga.

Jangan kalian anggap mengelola keuangan keluarga itu hanya dilakukan oleh kita  yang sudah berkeluarga. Karena sejatinya mengelola keuangan keluarga itu bisa kita mulai dari keluarga kecil yang berasal dari keluarga kita sendiri dimana kita tinggal dengan orang tua kita.  Nah jika kalian sudah mulai melakukannya, maka ketika waktunya tiba yaitu pada saat anda sudah berkeluarga nantinya hal itu akan terbiasa anda lakukan. Karena sudah di mulai sejak dini.

keuangan-keluarga
Cheerful pretty woman and her handsome husband managing family budget while sitting at wooden table, interior of living room on background

Karena pada intinya sebuah ilmu itu akan lebih baik jika di pelajari sejak dini, sehingga   jika tiba pada saatnya kita sudah tahu apa yang mesti kita lakukan. Dari pada terlambat mengantisipasi masalah, bukannya lebih baik mempersiapkan segala hal sejak dini, itu yang lebih bijaksana.

Sebenarnya, dikatakan sulit juga tidak dan di katakan mudah juga tidak. Karena esensi dari sebuah perspektif bisnis menyangkut manajemen keuangan keluarga ( rumah tangga) adalah bagaimana kita secara efektif dan efisien bisa mengelola keuangan yang ada dalam keluarga.  Kesemua itu akan menjadi lebih mudah untuk kita implementasikan pada saat kita terbiasa untuk membuat perencaan yang bisa kita evaluasi secara benar. Sehingga perencanaan  yang kita buat bukan sembarang perencanaan bisnis yang tanpa bisa di evaluasi. Karena keuangan keluarga itu bisa bermacam-macam maksud dan tujuannya.  Tetapi kesemua  itu jika kita tahu bagaimana mencapainya, maka  apapun yang berhubungan dengan keuangan keluarga bisa di jalankan dengan cukup baik.

Bagaimana Menjalankan Keuangan Keluarga Agar Tujuannya Bisa Tercapai Dengan Baik.

Ada dua hal yang bisa kita  jalankan terkait strategi menjalankan keuangan dalam sebuah keluarga. Keduanya sudah pasti tujuannya sama  : Pertama menjadikan pengelolaan keuangan bagi keluarga menjadi satu motivasi dalam mengelola masalah keuangan dalam keluarga.  Kedua mengajarkan perencanaan bisnis dalam keluarga secara dini. Kondisi seperti itu memang seharusnya  perlu di ajarkan sejak dini dalam keluarga agar kita semua paham dan memahami arti penting mengelola sebuah keuangan dalam keluarga.

Nah  untuk mewujudkan semua itu bisa kalian lakukan dengan membaca dan  belajar dari banyak sumber. Tetapi  bisa juga kalian lakukan dengan terlebih dahulu berkomunikasi dengan institusi yang memang bisa mengajarkan tentang pengelolaan masalah keuangan keluarga, seperti yang dilakukan oleh FR Consultant Indonesia. Sebuah konsultan yang memang concern dalam memberikan pemahaman  secara benar kepada keluarga-keluarga yang ingin tahu bagaimana strategi mudah dalam melakukan pengelolaan keuangan dalam keluarga.

Baca juga : 7 Strategi Kelola Keuangan Usaha Tanpa Rugi!

Dengan kita mengetahui strategi atau step by stepnya dalam melakukan pengelolaan tersebut, itu akan bisa menjadi trigger bagi semua anggota keluarga agar bisa berfikir bisnis. Karena memulai sebuah bisnis itu tidak harus selalu dikaitkan dengan sebuah bisnis yang bersifat serius. Ada juga bisnis yang bersifat umum, tetapi itu akan bisa menjadi salah satu cara kita membiasakan diri untuk berfikir serius terhadap apa yang akan kita jalankan.  Justru dengan belajar dari hal kecil yang simple terkait mengelola keuangan keluarga kalian sudah mulai belajar cara mengelola keuangan dalam bisnis. Ingat rumah tangga atau keluarga  itu adalah salah satu bentuk kecil dari bisnis.

Jadi ketika kalian sudah bisa menjalankan pengelolaan masalah keuangan dalam rumah. Maka tidak sulit bagi kalian untuk mengatur dan mengelola keuangan dalam sebuah bisnis yang riil.  Jadi anggap saja pelajaran yang kalian dapatkan dalam mempraktekkan pengelolaan keuangan yang ada dalam keluarga sebagai  bahan acuan kalian untuk nantinya mempraktekkan bisnis yang sebenarnya.

5 Kondisi Yang Bisa Menjadi Concern Kalian Ketika Menjadikan Keuangan Keluarga Itu Sesuatu  Yang Penting

Bentuk simplenya adalah, ketika kalian ingin  bisa melakukan pengelolaan masalah keuangan dalam keluarga. Cobalah perhatikan 5 hal berikut, jika kalian sudah paham ke-5 hal berikut maka di jamin implementasikan akan bisa berjalan dengan lebih mudah.

  1. Hal pertama yang mesti menjadi perhatian kalian adalah, coba hitung semua pengeluaran  yang menjadi beban kalian ( anda dan pasangan atau bisa juga di  tambah dengan anak). Dengan kita  tahu besarnya kebutuhan maka kita akan tahu seberapa besar sebenarnya setiap bulan kebutuhan  yang mesti di keluarkan.
  2. Hal kedua setelah kalian tahu rincian semua pengeluaran yang mesti di lakukan. Baru setelah itu coba kalian buatkan anggaran simple saja, sehingga dari sana  kalian akan tahu skala prioritas dari pengeluaran tersebut. Ketika kita tahu skala prioritasnya maka akan semakin mudah bagi kalian  untuk mendapatkan solusinya.
  3. Ketiga adalah mencoba membaca dari anggaran yang telah kalian buat.  Dari sana kalian akan tahu mana skala prioritas, dari sana coba kalian cari tahu dari mana saja solusi untuk menutupi pengeluaran  yang sifatnya prioritas.  Buatkan beberapa alternatif solusi, jadi ketika solusi pertama gagal masih ada solusi ke dua dan ketiga.
  4. Keempat coba kalian catat semua pengeluaran baik yang prioritas dan bukan prioritas, tetapi tetap di buatkan deadline solusinya.  Ketika kalian sudah punya datanya, maka akan semakin mudah untuk melakukan pengelolaan dari kondisi data yang sudah kalian buat. Dengan cara seperti ini akan memudahkan bagi kalian untuk berusaha membuat solusi-solusi dalam penyelesaian masalah  pengeluaran tadi. Begitu seterusnya, memang di awal mungkin agak sulit tetapi jika di biasakan akan terasa mudah.
  5.  Hal kelima dan terakhir adalah, coba selalu sediakan satu pos yang bernama dana cadangan atau pos darurat. Karena sejatinya yang bernama pos cadangan dalam sebuah keluarga itu sama seperti kita menyediakan pos P3K untuk mengantisipasi hal-hal yang bersifat darurat terkait masalah kesehatan keluarga. Dengan adanya pos cadangan  ini maka kalian tidak akan merasa pusing jika di tengah bulan misalnya ada sesuatu pengeluaran yang mendesak dan harus segera di carikan solusinya.

Dari uraian ini kita bisa tahu bahwa tujuan dari pengelolaan masalah keuangan dalam keluarga  adalah selain agar keluarga bisa berjalan dengan baik. Tujuan lain adalah agar kita sebagai keluarga bisa merencanakan semua keuangan yang berhubungan dengan keluarga secara benar. Karena kualitas hidup keluarga itu tidak di lihat  1 tahun atau 2 tahun tetapi  jangka panjang. Sehingga masalah keuangan keluarga penting untuk di rencanakan sejak dini.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel