Apa Yang Dimaksud Virtual Office

 virtual-office

Apa Yang Dimaksud Virtual Office

Dengan tingginya minat entrepreneurship di Indonesia, banyak sekali startup – startup baru yang bermunculan terutama di kota – kota besar seperti Jakarta menimbulkan semakin tinggi pula permintaan sewa kantor khususnya di ibu kota Jakarta. Dengan seiring pertumbuhan startup di Jakarta, maka virtual office pun semakin bermunculan dan menjadi angina segar untuk setiap founder startup.

Untuk startup yang baru tumbuh tentu tingginya harga sewa tersebut akan sangat menyulitkan bukan? Kini Virtual office ada untuk menjawab permasalah itu.

Virtual office (kantor virtual) adalah layanan yang biasa dipilih oleh entrepreneur untuk memiliki kantor yang beralamat di lokasi strategis namun biaya sewa yang cukup rendah.

Pengguna jasa kantor virtual ini biasanya tidak membutuhkan fisik bangunan kantor karena mereka bisa bekerja dimana saja. Penyedia layanan kantor virtual mempunyai beberapa pilihan paket ruangan yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan penyewa.

Harga sewa lahan yang semakin mahal di kota besar seperti Jakarta juga berkontribusi atas tumbuhnya virtual office, dengan maksud mengurangi penggunaan lingkungan kantor secara fisik, sehingga dapat meningkat efisiensi biaya (cost reduction).

Jadi, virtual office merupakan kantor yang sangat dibutuhkan bagi para pebisnis yang memilih bekerja dari rumah dan melakukan transaksi usahanya melalui internet atau telepon, namun memerlukan alamat yang kredibel dan tempat yang representative untuk menemui klien-kliennya.

Apa Saja Karakteristik Dari Virtual Office

Virtual office ternama biasanya sudah dilengkapi berbagai fasilitas layaknya sebuah kantor professional. Konsep dari kantor virtual memberikan solusi berupa penyedia alamat perusahaan pada lokasi tertentu yang utamanya terletak di pusat bisnis suatu kota dengan segala fasilitas yang dibutuhkan sebagaimana kantor tradisional, selain itu juga memberikan layanan komunikasi (24 Jam). Terdapat ruang pertemuan yang memadai tanpa harus memikirkan besarnya biaya tambahan yang akan dikenakan karena overtime dan mahalnya biaya pemeliharaan kantor tersebut selama masa sewa atau selama masa kepemilikan.

Mengapa Startup Memerlukan Kantor Virtual?

Salah satu alasan mengapa startup sangat tepat & cocok untuk menggunakan virtual office adalah karena alasan efisiensi anggaran pada fase awal startup berdiri.

Tentu jika startup yang baru memiliki 2-4 karyawan dan langsung menyewa ruangan diperkantoran bisa jadi sangat memberatkan startup. Apalagi salah satu syarat untuk mendirikan perusahaan juga memerlukan domisili dimana perusahaan bekerja yang mau tidak mau anda harus menyewa kantor.

Dengan kehadiran virtual office, startup yang baru saja berdiri tidak lagi pusing untuk memikirkan masalah – masalah tersebut. Dengan menyewa virtual office, setidaknya ada 3 hal yang bisa didapatkan untuk startup;

  1. Domisili perusahaan mereka untuk berbagai kebutuhan, mulai dari mengurus izin hingga syarat mendirikan perusahaan.
  2. Alamat perusahaan untuk informasi alamat kantor kepada customer / client.
  3. Juga dapat meningkatkan citra & branding perusahaan jika memiliki lokasi perusahaan yang strategis atau dipusat bisnis.

Kantor Virtual cocok untuk perusahaan yang:

  1. Sedang berkembang dan memerlukan alamat bisnis
  2. Ingin menghemat biaya operasional atau sewa kantor
  3. Sedang mengurangi jumlah staf operasional kantor
  4. Memiliki tim yan bekerja secara remote
  5. Ingin memukau klien dengan lokasi kantor yang prestisius

Oleh karena itu, penggunaan virtual office sangat tepat & dibutuhkan untuk startup / perusahaan yang baru saja berdiri.

Manfaat VO bagi Perusahaan dan Karyawan

Kelebihan VO, kantor jenis ini sangat cocok digunakan bagi perusahaan yang karyawannya sering berada dilapangan. Beberapa kelebihan yang didapat menggunakan virtual office (VO) dibanding dengan kantor konvensional. Beberapa kelebihan tersebut adalah:

  1. Menciptakan lingkungan yang lebih bersih, dengan adanya virtual office, karyawan tidak perlu lagi keluar rumah untuk pergi ke kantor. Ini dapat mengurangi kemacetan dan polusi udara. Lingkungan juga akan lebih bersih dari sampah.
  2. Waktu kerja yang fleksibel, kantor virtual membuat jam kerja karyawan menjadi fleksibel bahkan bisa mencapai 24 jam dalam sehari.
  3. Mengurangi kepadatan bangunan, kita ketahui bahwa jumlah bangunan di kota Jakarta sudah sangat banyak. Dengan penambahan kantor akan menambah angka kepadatan bangunan.
  4. Hemat biaya, untuk membangun sebuah gedung kantor membutuhkan biaya yang banyak. Dengan menyewa gedung untuk perkantoran akan menghemat biaya opersional. Virtual office yang disewakan lebih murah dari sewa kantor secara fisik.

Dengan menyewa kantor virtual, Anda dapat me-list perusahaan Anda sebagai salah satu perusahaan dengan alamat di salah satu pusat bisnis kota Jakarta di bangunan-bangunan ternama seperti Sampoerna Strategic Square, Treasury Tower, dan Menara Standard Chartered.

Melalui Kantor Virtial, Anda dapat bekerja secara remote, namun tetap dapat tetap berada di pusat bisnis Jakarta tanpa harus menyewa ruang kantor. Para staf dari penyedia Virtual Office akan membantu Anda mengelola segala keperluan fisik dan legal perusahaan Anda, dan Anda dapat fokus dalam menjalankan bisnis dan mengelola tim Anda.

Jika Anda Membutuhkan layanan pendirian badan usaha termasuk dengan ruangan kantor kami dari FR Consultant Indonesia siap membantu memberikan solusi yang tepat untuk perusahaan Anda.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel